GTT Persiapkan Diri Kalian, Pemkab Purbalingga Buka Formasi Guru Lebih Banyak Tahun Ini

 


Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, menyatakan komitmennya untuk meningkatkan jumlah formasi guru dalam Seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga tahun 2024.

Pernyataan ini disampaikan saat acara Buka Puasa Bersama Forum Guru Tidak Tetap (GTT) Sekolah Negeri Kabupaten Purbalingga pada Kamis, 27 Maret 2024, di Gedung PGRI.

"Berdasarkan pertimbangan anggaran yang tersedia dan kebutuhan sektor teknis lainnya, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) telah menyetujui alokasi sebanyak 530 formasi untuk Pemkab Purbalingga. Dari jumlah tersebut, sebanyak 300 formasi akan dialokasikan untuk tenaga pendidik guru," ungkap Bupati.

Bupati menegaskan bahwa dari 300 formasi yang tersedia, akan dibagi secara adil untuk guru tingkat TK, SD, dan SMP. Dia juga mengingatkan para GTT untuk bersiap menghadapi seleksi ASN PPPK ini.

"Dalam seleksi PPPK, penilaian tidak ditentukan oleh Bupati atau kepala dinas. Seluruh proses penilaian akan dilakukan oleh pemerintah pusat melalui tes online," tambahnya.

Meskipun menyadari bahwa alokasi 300 formasi belum dapat mengakomodasi semua GTT yang ada di Purbalingga, Bupati menegaskan komitmennya untuk membuka formasi secara bertahap.

Dia juga menjamin bahwa PPPK yang berhasil diangkat akan mendapatkan hak-haknya secara penuh, termasuk gaji pokok dan tunjangan fungsional.

 


Lebih baru Lebih lama